Surat Edaran Himbauan Shalat Berjamaah di Masjid dari Bupati Batang


Ketika adzan berkumandang, semua Pegawai negeri sipil (PNS) hingga aparat kepolisian dan tentara di Kabupaten Batang (Jawa Tengah) wajib menghentikan aktivitas dan segera melaksanakan sholat berjamaah di masjid.
Hal itu berdasarkan kepada Imbauan yang diformalkan dalam Surat Edaran (SE) Bupati Nomor 800/SE/2045/2015 bertanggal 28 Desember 2015. Bupati mengimbau jajaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), pegawai Pemkab Batang, BUMD, TNI Polri untuk menghentikan seluruh kegiatan kerjanya saat azan berkumandang. Mereka diminta segera melaksanakan salat lima waktu berjamaah di masjid terdekat di awal waktu.
Kebijakan membahagiakan dan menentramkan umat Islam tersebut diterapkan Bupati teladan Kabupaten Batang Jawa Tengah Mayor Arh. (Purn) H. Yoyok Riyo Sudibyo.
Menurut Yoyok, ide itu muncul saat dirinya sendirian di rumah dinas bupati setempat.

"Sebetulnya keinginan itu sudah lama sekali. Saya ingin secara nyata dan kedinasan ajak teman-teman untuk giat Salat berjamaah. Wajibnya laki-laki muslim kan berjamaah lima waktu di Masjid, terutama sekali Asar dan Subuh," ujarnya.

Akhir bulan lalu, lanjut dia, dirinya sendirian di rumah dinas. Sebab, istri dan kedua anaknya sedang menikmati liburan.

"Istri dan anak-anak sedang liburan. Mau Salat bingung, biasanya berjamaah sama mereka. Akhirnya saya cari teman untuk berjamaah dan muncul ide itu," ujarnya. 

Tak lama kemudian, lanjut dia, dirinya menghubungi Sekda Pemkab Batang, Nasikin, dan menceritakan ide itu. Setelah itu, idenya disambut baik oleh Sekda setempat.

"Kemudian Sekda buatkan surat edaran itu. Katanya, sekda juga sudah lama mimpi juga terkait itu. Bahkan anak buah saya ada yang sampai nangis merespon adanya surat edaran itu," ungkapnya.

Dia tidak menyangka surat edaran tersebut bakal membuat heboh masyarakat. Sebab, menurutnya sudah menjadi kewajiban Salat lima waktu dilakukan secara berjamaah.

"Sebetulnya wajibkan Salat berjamaah di Masjid itu. Terkait himbauan itu, terutama untuk diri saya sendiri agar ngunci saya, sebagai contoh tauladan saat di sini pas tidak dinas ke luar kota. Saat azan, saya harus penuhi panggilan Allah untuk Salat itu," katanya.

Salah satu staf Humas Pemkab Batang itu memberikan contoh sekitar tahun 2014 lalu di Balai Desa Bandar, Kecamatan Bandar. Yoyok tiba-tiba menghentikan sambutannya dan mengajak seluruh jajarannya untuk Salat berjamaah.

"Pernah saat itu di Desa Reban tahun 2014 kalau nggak salah. Saat itu pak Bupati masih memberikan sambutan, dan ada azan zuhur. Tiba-tiba beliau langsung menghentikan sambutannya dan mengajak Salat berjamaah," ujarnya.

Bupati Yoyok Riyo Sudibyo mengatakan bahwa SE itu adalah satu hal yang wajar sebagai pendidikan kesadaran dan keimanan oleh pemimpin terhadap warganya. Menurut Bupati, Sholat berjamaah tepat waktu bisa lebih mendisiplinkan para pegawai dalam bekerja.
“Sebenarnya, salat itu merupakan kewajiban. Kita tahu mereka pastinya sudah salat. Tetapi, akan lebih baik jika mereka bisa serentak, dan tidak sendiri-sendiri,” kata Yoyok saat dikonfirmasi VIVA.co.id, Minggu 3 Januari 2016 yang dikutip Pekanews.
Dia berharap, agar SE itu bukan menjadi beban bagi para pegawai yang beragama Islam. SE itu harusnya menjadi pembelajaran tentang betapa pentingnya mengatur waktu bagi pegawai.
“Menyempatkan lima menit untuk kegiatan ibadah di masjid, saya kira akan baik. Mereka lebih bisa memanfaatkan waktu mereka untuk bekerja dan ibadah,” kata Yoyok.
Kebijakan yang dikeluarkan Bupati Batang semoga bisa dicontoh oleh daerah-daerah lain di Indonesia. Dan tidak salah juga jika Pemerintah Pusat melalui Presiden Jokowi juga mencontohnya. Hal ini mengingat posisi Jokowi yang sudah haji dan Wakil Presiden Jusuf Kalla yang juga di kenal sebagai Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI). Semoga.

Related

Inspirasi 5136378185400447816

Posting Komentar

emo-but-icon

Quran Kreatif-Inovatif-Inventif

Quran Kreatif-Inovatif-Inventif
Juga Menerima Custom 0821-4088-8638

Recommended

Benefits of Hijrah | Tadabbur Tafakkur Tafaqquh Tafahhum QS. An-Nisa': 22 | UBER (Ustadz H. Brilly El-Rasheed, S.Pd.) |Kuliah Whatsapp Kajian Online

KULWA (Kuliah Whatsapp) KAJOL (Kajian Online) Grup Whatsapp Mutiara Dakwah Rabu, 26 Februari 2020 Benefits of Hijrah (Tadabbur Q...

Cari Blog Ini

Hot in week


Desain Majalah Islami

Desain Majalah Islami
Desain Majalah Islami

Toko Buku Brilly

Toko Buku Brilly
Toko Buku Brilly

Total Tayangan Halaman

item